Festival Kebudayaan Yogyakarta (FKY) Kembali Digelar di Sleman
Sleman, sadap99.com
Pemerintah Kabupaten Sleman melalui Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) kembali akan menggelar Festival Kebudayaan Yogyakarta (FKY). Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kebudayaan Kabupaten Sleman, Ishadi Zayid, S.H., dalam konferensi pers di Pendopo Paku Jati, Kantor Dinas Kebudayaan Sleman, pada Selasa (14/10/2025).
Konferensi pers tersebut mengumumkan sejumlah agenda kegiatan di Kabupaten Sleman, termasuk FKY dan peringatan Hari Pangan Sedunia. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat, seperti Kepala Dinas Kominfo Budi Dantoso, S.T., M.Eng., Sekretaris Dinas Arief, dan Penjabat (Pj.) Dinas Pertanian Tanaman Pangan Kabupaten Sleman, Rofiq.
Dalam pemaparannya, Ishadi Zayid menekankan bahwa Yogyakarta dikenal sebagai kota budaya yang kaya akan warisan seni dan nilai-nilai luhur. “Festival Kebudayaan Yogyakarta hadir sebagai sarana pelestarian, pengembangan, sekaligus ruang ekspresi budaya. Melalui FKY, masyarakat tidak hanya menikmati pertunjukan seni, tetapi juga dapat memahami makna filosofis di baliknya,” ujarnya.
Lebih lanjut, Ishadi menjelaskan bahwa FKY menjadi wadah interaksi antara seniman, budayawan, dan masyarakat luas, sehingga tercipta dialog budaya yang dinamis. Festival ini juga memiliki peran strategis dalam meningkatkan pariwisata daerah dan mendorong pertumbuhan ekonomi kreatif, sekaligus membuka peluang ekonomi bagi pelaku seni dan UMKM.
Adapun tujuan penyelenggaraan FKY adalah:
1. Menjaga dan merawat warisan budaya Yogyakarta, baik yang bersifat tradisi, kesenian, maupun adat istiadat.
2. Mencegah hilangnya nilai-nilai luhur budaya di tengah arus modernisasi.
3. Memberikan wadah bagi seniman, budayawan, dan masyarakat untuk menampilkan karya seni dan budaya yang mendorong kreativitas baru yang tetap berakar pada tradisi.
FKY Tahun 2025 mengusung tema “Adoh Ratu, Cedhak Watu”. Rangkaian acara akan dimeriahkan oleh Pawai Seni Rajakaya, yang diadopsi dari tema FKY tingkat Provinsi yang dilaksanakan di Lapangan Logandeng, Gunungkidul.
Untuk FKY edisi Kabupaten Sleman, pawai akan dilaksanakan pada 17 Oktober 2025, mulai pukul 14.00 WIB, dengan start dari Halaman Parkir Sendang Bagusan, Senuko, Sidoagung, Godean. Sementara itu, atraksi dan pentas seni akan berlangsung pada tanggal 17-18 Oktober 2025 di Bulak Balong, Bendungan Sidoagung, Godean.
(Ome)